Mitos Dan Fakta Mengatasi Kantuk Berat Atau FATIGUE Pada Pengemudi!!

fatigue

Banyak cara yang sering kita dengar mengatasi Kantuk Berat atau Fatigue saat mengemudi, tapi apakah itu benar? , disini kita akan bahas Mitos Fakta nya.

  1. MITOS : Ide yang bagus memulai perjalanan setelah bekerja.
    • FAKTA : Memulai perjalanan setelah bekerja adalah ide yang buruk karena kita sudah menggunakan energi fisik dan mental sepanjang hari. Sebaiknya tidur dulu 8 jam dan baru melakukan perjalanan esok hari.
  2. MITOS : Lebih aman mengemudi di malam hari karena menghindari kemacetan.
    • FAKTA : Tubuh memiliki pola normal siklus 24 jam. Mengemudi saat tubuh seharusnya tidur, akan membuat kita berusaha melawan kantuk. Kemungkinan untuk tertidur saat mengemudi sangat tinggi. Hal tersebut sangat berbahaya.
  3. MITOS : Segelas kopi akan membuat terjaga alias melek.
    • FAKTA : Kopi hanya solusi janggka pendek. Sewaktu sering minum kopi efeknya akan semakin menurun. Mungkin kopi membuat kita terjaga sesaat, tetapi tidak untuk jangka panjang. Solusi jangka panjangnya adalah  istirahat dan tidur.
  4. MITOS : Membuka jendela mobil akan membuat terjaga.
    • FAKTA : Membuka jendela akan memberikan udara segar yang akan meningkatkan kewaspadaan sesaat. Tetapi jika kita mengantuk atau lelah, solusinya hanya tidur.
  5. MITOS : Musik yang keras akan membuat tetap terjaga.
    • FAKTA : Mungkin musik akan menolong sesaat tetapi tidak untuk jangka panjang. Musik yang keras juga akan menyebabkan distraksi atau malah mengantarkan tidur.

Oleh : dr Lelitasari, MKK. / www.4life.id